Asyik juga punya kantor yang jaringannya banyak. Sering banyak tamu, jadi sering makan-makan. Selain tentunja gratis, menu makanan bervariasi. Hari ini makan Makanan Padang di RM Sederhana [which is far from sederhana], besoknya makan Fu Yung Hai dan Steak Sapi di Sintawang, dan kali ini ngajakin tamu-tamu dari NTT jadi mafioso sebentar di Pizza Hut.
Pizza Hut jadi pilihan, secara kami iba, masa di NTT yang banyak pulaunya itu gak ada cabang Pizza Hut. Sebenarnya bukan pilihan yang tepat, secara sebelum masuk resto mereka sudah menyatakan ’apapun menunya, kami tetap pilih nasi.’ Ealah Pak, kita bawa ke sana biar makan pizza je...
Untunglah Pizza Hut punya Nasi Sapi Jamur dan nasi-nasi lainnya, jadi mereka gak cuma ngiler ngeliat kami makan pizza. Abis pesen, kami ke salad bar dan bikin mbak-mbaknya tercengang, secara dari 7 orang, 5 ambil salad. ’Pak, kok ambilnya cuma sedikit-sedikit? Itu bayarnya per mangkuk lho.’ Idih, Mbaknya. Kaya kita nggak pernah makan di sini aja.
Pesanan datang! Kali ini kami memilih varian stuffed pizza baru: Cheesy Bites (terjemahan Malaysianya: Pizza Gigit Berkeju), dengan slogannya Pull-Dip-Pop, yang di Bahasa Indonesiakan menjadi Copot-Celup-Clep. Terjemahan yang aneh.... Sejujurnya kami tertarik pada penampilannya yang aneh, kayak kepiting berkaki 25. Makin tertarik aja saat pelayannya datang dengan papan peraga dan mulai beraksi kayak pramugari, memperagakan cara makan cheesy bitesnya. Copot kakinya, celupin ke saus mayo, masukin ke mulut. Coba ah! Copot, celup, clep. Hm... Biasa aja, gak spesial. Tapi lumayan lah, kalo pengen ngeliat mbak-mbak Pizza Hut beraksi dengan bahasa isyarat, pesanlah: Cheesy Bites. FYI, di Amerika bintang iklannya si janda bego Jessica Simpson. Hmm... Mau dong Mbak, dicopot, dicelup trus diclep...
Yang bikin gw terkesima justru minuman barunya, Strawberry Sparkling Tea. Campuran teh, soda dan sirup stroberi. Rasanya? Hohoho. Seger. Ini baru sparkling.
Secara tamu-tamu tetap bersikeras tidak mau makan pizza, kesempatan buat gw menyapu habis pizza dan spaghetti. Puas! Puas! Mau tahu berapa yang kami habiskan buat makan bertujuh? Hampir 350 ribu. Ala mak jang. Ya sudahlah, yang penting gw gak keluar duit, dan kenyang. Uhuy.
Ayo, ayo, datanglah lagi tamu-tamu....
Pizza Hut jadi pilihan, secara kami iba, masa di NTT yang banyak pulaunya itu gak ada cabang Pizza Hut. Sebenarnya bukan pilihan yang tepat, secara sebelum masuk resto mereka sudah menyatakan ’apapun menunya, kami tetap pilih nasi.’ Ealah Pak, kita bawa ke sana biar makan pizza je...
Untunglah Pizza Hut punya Nasi Sapi Jamur dan nasi-nasi lainnya, jadi mereka gak cuma ngiler ngeliat kami makan pizza. Abis pesen, kami ke salad bar dan bikin mbak-mbaknya tercengang, secara dari 7 orang, 5 ambil salad. ’Pak, kok ambilnya cuma sedikit-sedikit? Itu bayarnya per mangkuk lho.’ Idih, Mbaknya. Kaya kita nggak pernah makan di sini aja.
Pesanan datang! Kali ini kami memilih varian stuffed pizza baru: Cheesy Bites (terjemahan Malaysianya: Pizza Gigit Berkeju), dengan slogannya Pull-Dip-Pop, yang di Bahasa Indonesiakan menjadi Copot-Celup-Clep. Terjemahan yang aneh.... Sejujurnya kami tertarik pada penampilannya yang aneh, kayak kepiting berkaki 25. Makin tertarik aja saat pelayannya datang dengan papan peraga dan mulai beraksi kayak pramugari, memperagakan cara makan cheesy bitesnya. Copot kakinya, celupin ke saus mayo, masukin ke mulut. Coba ah! Copot, celup, clep. Hm... Biasa aja, gak spesial. Tapi lumayan lah, kalo pengen ngeliat mbak-mbak Pizza Hut beraksi dengan bahasa isyarat, pesanlah: Cheesy Bites. FYI, di Amerika bintang iklannya si janda bego Jessica Simpson. Hmm... Mau dong Mbak, dicopot, dicelup trus diclep...
Yang bikin gw terkesima justru minuman barunya, Strawberry Sparkling Tea. Campuran teh, soda dan sirup stroberi. Rasanya? Hohoho. Seger. Ini baru sparkling.
Secara tamu-tamu tetap bersikeras tidak mau makan pizza, kesempatan buat gw menyapu habis pizza dan spaghetti. Puas! Puas! Mau tahu berapa yang kami habiskan buat makan bertujuh? Hampir 350 ribu. Ala mak jang. Ya sudahlah, yang penting gw gak keluar duit, dan kenyang. Uhuy.
Ayo, ayo, datanglah lagi tamu-tamu....
1 comment:
You write very well.
Post a Comment